JALIN SILATURAHMI DAN SINERGITAS, KARUTAN KUNJUNGI PENGADILAN NEGERI TANAH GROGOT  

WhatsApp Image 2023 01 14 at 10.23.59

Tanah Grogot, Rutaro Info (14/01/2023)- Lakukan koordinasi yang dibalut dengan Silaturahmi dan perkuat Sinergitas, kali ini Kepala Rumah Tahanan (Karutan) Tanah Grogot Bayu Muhammad melanjutkan Lawatan kerjanya di Kantor Pengadilan Negeri Tanah Grogot beberapa waktu lalu.

didalam Kunjungannya, Karutan langsung disambut dengan hangat oleh Ketua Pengadilan Negeri Tanah Grogot, Made Adi Candra diruang kerjanya. untuk selanjutnya Bayu menjelaskan maksud dan tujuan lawatannya ini sebagai wujud silaturahmi, perkuat sinergitas, serta koordinasi terkait layanan peradilan bagi masyarakat.

dipertemuan itu, Karutan Bayu Muhammad mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan. Ia juga tak sungkan mengatakan ingin memiliki hubungan yang sangat dekat dengan mitra kerjanya, khususnya dengan Pengadilan Negeri Tanah Grogot.

" Jujur saja pa Ketua, saya ingin memiliki hubungan bukan hanya sebatas kedinasan, tapi lebih luas daripada itu, tentunya saya yakin kita bisa menjadi saudara yang baik," terang Bayu.

Hal itu dapat dibuktikan dalam hal penanganan overstaying, pelaksanaan Sidang online, dan giat lainnya , Rutan Tanah Grogot sangat baik menjalin koordinasi dan bersinergi dengan para mitra terkait. Seperti yang pernah disampaikan Bayu Muhammad, pentingnya Koordinasi dan komunikasi untuk memecahkan suatu masalah.

Sementara, Ketua Pengadilan Negeri Tanah Grogot Made Adi Candra menanggapi positif kunjungan ini, dalam keterangannya, Candra sangat mendukung apa yang disampaikan Karutan, ia mengatakan sangat siap mendukung penuh segala program yang dicanangkan Rutan Tanah Grogot.

" kami pasti mendukung, apalagi kami dengan Rutan sudah seperti saudara, kemana mana pasti ketemu, hubungan kita juga kan sangat baik," kata Candra.

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB TANAH GROGOT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jl. Jalan Kusuma Bangsa Km. 4, Kel. Tepian Batang, Kec. Tanah Grogot, Kab. Paser
Telepon/Fax : (0543) 21748/ (0543)  21811

Email Kehumasan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id

Hari ini330
Kemarin216
Minggu ini546
Bulan ini5628
Total 65912

30-04-2024