JALIN SILATURAHMI, KARUTAN TERIMA KUNJUNGAN IKATAN NOTARIS INDONESIA KAB. PASER

WhatsApp Image 2023 02 11 at 10.21.41

Tanah Grogot, Rutaro Info ( 11/02/2023) - Kepala Rutan Tanah Grogot Bayu Muhammad menerima kunjungan Pengurus Daerah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Kabupaten Paser, beberapa waktu lalu.

diinisiasi langsung Dani Ardianto Selaku ketua INI Paser, kunjungan ini disambut hangat oleh Bayu Muhammad diruang kerjanya.

" Kedatangan kami untuk silaturahmi dan bersinergi mengingat kepengurusan INI di Paser baru saja terbentuk, " terang Dani saat memberikan penyampaiannya seraya berterimakasih atas kesediaan waktu yang diberikan.

Kepala Rutan Tanah Grogot Bayu Muhammad juga tampak senang dengan kunjungan ini, ia menerangkan sangat membuka pintu lebar untuk bersama bersinergi untuk saling memberikan ide ide dan gagasan untuk kemajuan bersama.

" Saya pribadi sangat senang, dan kami pun terbuka untuk siapa saja yang ingin bersinergi, kami juga mohon ide ide, gagasan dan dukungan moril agar kami bisa lebih baik lagi," terang Bayu.

Mendengar hal itu Dani Ardianto tampak senang, ia bergumam meskipun dalam pelaksanaannya tidak bersinggungan langsung dengan Rutan, namun yang membentuk dan melantik para notaris ialah kemenkumham, Dani menuturkan hubungan nya dengan rutan sudah seperti saudara kandung.

" kami di Lantik di kanwil kemenkumham Kaltim, jadi ya sebenarnya kita seperti keluarga, oleh karenanya Rutan menjadi tujuan utama agenda kunjungan kami," urai Dani.

Dalam pelaksanaannya, Dani juga memohon dukungan dari Kepala Rutan Tanah Grogot agar kepengurusan Ikatan Notaris Indonesia ini dapat berjalan dengan lancar dan PASTI. mengingat di Kabupaten Paser sendiri kepengurusan ini baru saja terbentuk mandiri beberapa waktu lalu.

Diakhir, Bayu Muhammad selaku Kepala Rutan mengajak para jajaran ini untuk melihat lihat segala program pembinaan kemandirian yang ada di Rutan Tanah Grogot.

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB TANAH GROGOT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jl. Jalan Kusuma Bangsa Km. 4, Kel. Tepian Batang, Kec. Tanah Grogot, Kab. Paser
Telepon/Fax : (0543) 21748/ (0543)  21811

Email Kehumasan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id

Hari ini96
Kemarin216
Minggu ini312
Bulan ini5394
Total 65678

30-04-2024