LUAR BIASA MENAKJUBKAN PELAYANAN DAPUR SEHAT RUTAN CIPINANG

CVR 0803B
 
Jakarta - Dalam rangka penguatan Pembangunan Zona Integritas (ZI) untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga binaan dan masyarakat pada Rutan Tanah Grogot. Jajaran Rutan Tanah Grogot melakukan Study Tiru, di Rumah Tahanan Negara Kelas I Cipinang, Jum’at (28/07).
Rombongan dari Rutan Tanah Grogot yang dipimpin oleh Bayu Muhammad selaku Kepala Rutan tiba di Rutan Kelas I Cipinang langsung disambut oleh Kepala Rutan Cipinang, Sukarno Ali beserta jajarannya.
 
Bayu Muhammad menjelaskan bahwa kunjungan ini sebagai bentuk silaturahmi, belajar, dan bertukar ilmu antar unit Pemasyarakatan, “ Kami ucapkan terimakasih kepada Karutan Cipinang Bapak Sukarno Ali beserta jajaran yang sudah berkenan menerima kunjungan kami, semoga dengan silaturahmi ini kami dapat belajar dan saling bertukar ilmu khususnya dalam hal pelayanan makanan,” ungkap Bayu.
 
Karutan Grogot, Bayu beserta rombongan langsung di ajak berkeliling oleh Kepala Rutan Cipinang, Sukarno Ali ke ruangan pelayanan kunjungan sembari ia menjelaskan terkait pendaftaran kunjungan di Rutan Cipinang yang sudah berbasis online menggunakan aplikasi Sentra Pelayanan Masyarakat Rutan Kelas I Cipinang (SENYAMAN).
 
Beranjak dari ruang pelayanan kunjungan, Karutan Grogot dan rombongan melanjutkan studi tirunya ke area dapur Rutan Cipinang sebagai penyedia layanan makanan bagi WBP Rutan Cipinang.
 
Sebagaimana Dapur Rutan Cipinang menjadi salah satu dapur percontohan bagi UPT Pemasyarakatan. Untuk mencapai hal tersebut selain kandungan gizi yang baik, kebersihan serta kehigienisan dapur merupakan syarat utama dalam terpenuhinya layanan makanan yang baik bagi warga binaan. Salah satu indikator yang menentukan dapur layak untuk melakukan kegiatan jasaboga yaitu dengan adanya sertifikat laik hygiene sanitasi dari Dinas Kesehatan setempat.
 
Benar saja, ketika tim studi tiru hendak memasuki area dapur sudah terlihat kebersihan dan kehigenisannya, kami pun diwajibkan memakai sepatu khusus yang telah di sterilkan sebelum masuk ke area dapur.
 
Pada area dalam dapur tim studi tiru dikejutkan dengan situasi dapur layaknya restoran bintang 5, dimana terdapat sistem sirkulasi udara untuk membuang hawa panas dari dapur yang sangat laik, metode pengolahan makanan yang dibedakan jenis makanan basah dan kering, penempatan bahan makanan yang tertata, sistem pembuangan limbah yang dapat memisahkan limbah ringan dan berat, minyak atau pun air kotor, mekanisme jadwal pembagian tim dapur mempertimbangkan kesehatan tamping yang bertugas, mekanisme pencucian ompreng dilakukan secara detail dan menggunakan alat steam cleaner, terdapat ruang pantau khusus bagi petugas dapur melalui cctv, serta sistem penyajian yang merujuk kelaikan higenis.
 
Dalam kesempatan ini, Karutan Grogot, Bayu memberikan apresiasi yang luar biasa terkait sarana dan prasarana serta desain dapur Rutan Cipinang. “Saya merasa senang karena telah melihat ataupun meninjau secara langsung seluruh area dapur Rutan Cipinang yang desainnya terlihat modern, bersih dan rapih dari mulai penataan peralatan, kerapihan berpakaian dan kebersihan tubuh koki serta pengelolaan instalasi untuk pembungan limbah dapur, semoga dapur Rutan Cipinang bisa menginspirasi seluruh UPT Pemasyarakatan di Indonesia, khususnya Rutan Grogot”, tutup Bayu.

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB TANAH GROGOT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jl. Jalan Kusuma Bangsa Km. 4, Kel. Tepian Batang, Kec. Tanah Grogot, Kab. Paser
Telepon/Fax : (0543) 21748/ (0543)  21811

Email Kehumasan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id

Hari ini140
Kemarin216
Minggu ini356
Bulan ini5438
Total 65722

30-04-2024