RUTAN GEORGIA GELAR PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS DAN PEMBANGUNAN ZI TAHUN 2024

cover 14

TANA PASER - Dalam rangka mendukung program kerja Jajaran Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Tahun 2024, pada hari ini Rumah Tahanan Negara (Rutan) Tanah Grogot melaksanakan Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Tahun 2024 di Aula Rutan, pada Senin (05/02).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Tanah Grogot Bayu Muhammad lengkap dengan Jajaran Struktural dan Staff.

Kegiatan pencanangan ini sendiri merupakan wujud Komitmen kuat Jajaran Rutan Tanah Grogot untuk menjunjung tinggi Integritas, dan senantiasa mewujudkan satuan kerja menjadi Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani melalui Reformasi Birokrasi.

Kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Tahun 2024 ini dilaksanakan sesuai dengan Instruksi Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Kegiatan diawali dengan penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas oleh Karutan Bayu Muhammad dan dilanjutkan jajaran Struktural dan Staff, dan Penandatanganan Pakta Integritas serta Piagam Pembangunan Zona Integritas.

Dalam sambutannya, Bayu Muhammad berterimakasih dan mengapresiasi kepada seluruh jajaran atas semangat baru yang dikumandangkan para jajarannnya, Bayu menilai integritas merupakan aspek yang harus dimulai dari diri sendiri, yang kemudian ditularkan kepada masyarakat.

"Terimakasih saya ucapkan, karena kegiatan berjalan dengan baik, pada kesempatan ini seperti yang pernah saya jelaskan, integritas dimulai dari diri sendiri, yang kemudian kita tebarkan kepada masyarakat," Kata Bayu.

Disamping itu, Bayu juga menekankan kepada seluruh jajaran untuk tidak terpaku dengan sebuah Predikat belaka, namun yang terpenting mampu mengubah Budaya kerja, Perubahan Sikap dan Mental, dan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Yang terpenting adalah Bukan hanya sekedar predikat, tapi perubahan perilaku yang lebih berintegritas," Tegas Bayu.

Diakhir, Bayu juga menyinggung torehan capaian keberhasilan jajaran Rutan Tanah Grogot tidak lepas dari namanya kerjasama dan kolaborasi, oleh karenanya ia menghimbau kepada seluruh jajaran untuk terus menjaga dan membiasakan Sinergitas diberbagai leading sektor, Harapan nya , dijelaskan Bayu Muhammad Rutan Tanah Grogot ditahun 2024 ini semakin terdepan lagi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

 

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB TANAH GROGOT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jl. Jalan Kusuma Bangsa Km. 4, Kel. Tepian Batang, Kec. Tanah Grogot, Kab. Paser
Telepon/Fax : (0543) 21748/ (0543)  21811

Email Kehumasan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id

Hari ini272
Kemarin216
Minggu ini488
Bulan ini5570
Total 65854

30-04-2024