RUTAN GEORGIA GANDENG DINKES KAB. PASER ADAKAN PENYULUHAN KEAMANAN PANGAN UMKM BAGI PETUGAS DAN WBP

cover 13TANA PASER - Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Paser, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Tanah Grogot lakukan penyuluhan Keamanan Pangan Industri Rumah Tangga / UMKM, Sabtu (3/2)

Bertempat di Aula Rutan Tanah Grogot, kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari Dinas Kesehatan Kabupaten Paser dan diikuti oleh petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Tanah Grogot sebagai peserta.

Dalam sambutannya Kepala Rutan Tanah Grogot Bayu Muhammad melalui Kasubsi Pelayanan Tahanan Dimas Suryanata mengatakan “Ini merupakan salah satu kegiatan Inovatif yang diberikan Rutan Tanah Grogot dibidang pembinaan dalam pembuatan olahan pangan bagi warga binaan wanita” ucapnya.

“Diharapkan selanjutnya setelah kegiatan ini, kerjasama antara Rutan Tanah Grogot dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Paser semakin baik dan dapat mendukung Rutan Tanah Grogot khususnya dibidang kesehatan pangan” Tutupnya.

Sebelum pemberian materi tentang standar keamanan pangan, peserta penyuluhan mengisi pra test, dan diakhir penyuluhan juga dilakukan tes lagi seputar materi yang sudah diberikan. Peserta yang lolos akan mendapatkan Sertifikat PKP ( Penyuluhan Kelayakan Pangan).

Selanjutnya dengan didapatkannya sertifikat PKP, maka olahan pangan yang diproduksi oleh WBP yang ada di Rutan Tanah Grogot dapat diajukan Ijin PIRT sebagai syarat kelayakan untuk di edarkan.

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB TANAH GROGOT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jl. Jalan Kusuma Bangsa Km. 4, Kel. Tepian Batang, Kec. Tanah Grogot, Kab. Paser
Telepon/Fax : (0543) 21748/ (0543)  21811

Email Kehumasan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
rtn.tanahgrogot@kemenkumham.go.id

Hari ini330
Kemarin216
Minggu ini546
Bulan ini5628
Total 65912

30-04-2024